Kamis, 26 Juni 2020- Dalam rangka meningkatkan jumlah publikasi karya ilmiah di Prodi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Surakarta maka perlu dilakukan upaya secara terstruktur. Upaya terstruktur ini dapat dicapai dengan memanfaatkan kegiatan Tugas Akhir mahasiswa agar produk yang dihasilkan dapat berupa makalah yang dipublikasikan. Naskah yang telah dibuat selanjutnya dapat dipublikasikan dalam kegiatan seminar atau dimuat dalam terbitan berkala ilmiah. Demikian pula draft ajuan paten selanjutnya dapat diajukan kepada Lembaga paten untuk mendapatkan pengesahan kekayaan intelektual.
Namun perlu diketahui, bahwa mulai bulan Maret 2020 kawasan Indonesia umumnya dan Universitas Muhammadiyah Surakarta khususnya mengalami lockdown karena virus COVID-19 maka kegiatan penelitian berbasis data laboratorium dan pengumpulan data primer di lapangan menjadi sangat sulit dilakukan. Menyikapi kondisi pandemi tersebut maka UMS Surakarta menerbitkan surat edaran mengenai petunjuk Teknik pelaksanaan kegiatan Tugas Akhir yang mengutamakan penulisan literatur review.
Memperhatikan hal tersebut maka Prodi Teknik Sipil perlu mengadakan workshop dalam rangka memberikan pemahaman kepada dosen-dosen pembimbing Tugas Akhir agar mampu membimbing Tugas Akhir dalam bentuk literatur review.